BAWASLU KABUPATEN OKU TIMUR HADIRI RAPAT KOORDINASI PENGUATAN ORGANISASI BAWASLU MELALUI PENYELENGGARAAN SPIP TERINTEGRASI TAHUN 2024 GELOMBANG II
|
Bawaslu Kabupaten OKU Timur Hadiri Rapat Koordinasi Penguatan Organisasi Bawaslu Melalui Penyelenggaraan SPIP Terintegrasi Tahun 2024 Gelombang II.
Kegiatan Tersebut Berdasarkan Undangan dari Bawaslu Republik Indonesia pada Tanggal 27 Agustus 2024, Kegiatan dilaksanakan pada hari Jum’at sampai dengan Minggu pada Tanggal 30 Agustus sampai dengan 1 September 2024 bertempat di Harmoni One Hotel dan Convention Centre Jl. Raja M Tahir No. 1, Kota Batam Kepulauan Riau.
Kegiatan dibuka Secara Resmi oleh Inspektur Utama Bawaslu Republik Indonesia Ibu Rini Wartini, dalam sambutannya Ibu Rini menekankan pentingnya kegiatan ini untuk meningkatakan kapasitas seluruh jajaran Bawaslu Penyelenggaraan SPIP Terintegrasi “Terutama para hadirin yang turut diundang dalam kegiatan ini antara lain : Kordiv SDM Organisasi dan Diklat untuk Kabupaten Bawaslu/Panwaslih Provinsi yang Beranggotakan 5 Orang, Koordinator Sumber Daya Manusia dan Organisasi untuk Bawaslu/Panwaslih Kabupaten/Kota yang beranggotakan 7 Orang, Kepala Sekretariat Bawaslu/Panwaslih Provinsi, 2 (Dua) Staf Operator SIPS Bawaslu/Panwaslih Provinsi, Koordiv SDM Organisasi dan Diklat untuk Kabupaten Bawaslu/Panwaslih Provinsi yang Beranggotakan 5 Orang, Kepala/Koordinator Sekretariat Bawaslu/Panwaslih Kabupaten/Kota, dan 1 Orang Staf Operator SPIP Bawaslu Kabupaten”.
Acara ini diikuti oleh 24 Kabupaten/Kota dan 332 Sekretariat Bawaslu Kabupaten/Kota yang mengikuti Rakor dengan Baik. Kegiatan ditutup oleh Inspektur Utama Bawaslu Republik Indonesia Ibu Rini Wartini juga dan menyampaikan harapannya bahwa Bawaslu dapat mencapai Target SPIP pada level tiga agar zona Integritas dilembaganya bisa tercapai (NR)